0fc9973e 085c 4b92 988b f29f1d98b59f 1080
0fc9973e 085c 4b92 988b f29f1d98b59f 1080
#SweetEscapeTips : Spot-Spot Foto Wajib & Unik di Tokyo
18 Des 2017TEMPATBY SweetEscape

Ga perlu jadi fans berat negeri Sakura untuk bisa mengapresiasi keindahan metropolis Jepang. Dengan status ibukotanya, Tokyo adalah kota dinamis yang tidak pernah sepi dari pujian turis-turis internasional. Tidak heran, Tokyo pun menyandang predikat kota yang paling wajib dikunjungi minimal sekali seumur hidup!

Padat dengan atraksi untuk memanjakan turis, Tokyo menawarkan kombinasi dunia modern yang berbalut pesona tradisi kuno. Destinasi impian ini juga tidak pernah jauh dari kecantikan alam yang bakal bikin kamu betah, sambil menebar pesona urban yang siap menghibur setiap saat.

Kapanpun waktu kunjunganmu di Tokyo, siap- siap deh jatuh cinta dengan kota unik ini - bahkan waktu musim dingin sekalipun. Mau tahu bagaimana transformasi jalanan di Jepang dengan siraman lampu kota? Atau cantiknya kebun- kebun tradisional di sekelilingmu? Yuk, langsung deh jawab penasaranmu spot- spot wajib di #SweetEscapeTips berikut ini:

Shinjuku Gyoen National Garden

by Mizuki for SweetEscape in Tokyo

Dengan nama “ oase hijau di jantung Tokyo”, Taman Nasional Shinjuku Gyoen di musim dingin hadir dengan panorama yang cantik konsisten sepanjang musim. Kerennya, ada beberapa jenis bunga yang justru mekar di musim dingin, termasuk sakura. Disini, kalian bisa menikmati rumah kaca dengan tanaman dan bunga yang sedang cantik-cantiknya. Sambil menghangatkan jari, puasin dulu yah cuci mata di surga hijau ini.

Omoide Yokochō - Memory Lane

by Mizuki for SweetEscape in Tokyo

Terletak di sisi Barat stasiun Shinjuku, Omoide Yokochō alias Memory Lane adalah sebuah jalan kecil dengan deretan bar yakitori. Ada lebih dari 60 restoran kecil dan bar- bar yang menyajikan yakitori atau sate ayam yang dibakar di atas panggangan gas atau arang tradisional. Sewaktu musim dingin, bakal ada satu menu tambahan yang ditunggu- tunggu, yaitu Oden. Sejenis sup kaldu dengan sayur dan ikan ini bisa kalian pesan, dan dari suara seruput yang sering terdengar, berani taruhan deh Oden bakal jadi pengalaman kuliner yang sulit dilupakan!

Yoyogi Park

by Mizuki for SweetEscape in Tokyo

Buat yang doyan alam dan ga bisa jauh- jauh dari udara segar, taman raksasa Yoyogi Park layak jadi spot wajib untuk dikunjungi. Berdekatan dengan stasiun Harajuku, kalian akan bisa berdekatan dengan alam, termasuk pohon- pohon tinggi dan bunga sakura. Banyak turis yang singgah di Yoyogi Park khusus untuk istirahat, duduk cantik atau foto- foto bareng keluarga dan kesayangan.

Area Shinjuku Barat - Nishi Shinjuku

by Mizuki for SweetEscape in Tokyo
by Mizuki for SweetEscape in Tokyo

Shinjuku adalah salah satu distrik di Tokyo yang cukup historik. Di sisi Barat ada Nishi Shinjuku yakni tempat berdirinya gedung balai kota Tokyo Metropolitan Government Building dan juga jajaran pencakar langit lainnya, termasuk gedung perkantoran dan hotel- hotel bertaraf internasional. Selain arsitektur modern yang bikin pangling, kalian juga bisa loh shopping produk elektronik di outlet resmi disini. Siap- siap panik deh dengan promosi khusus di musim dingin alias winter promotion!

Shibuya Crossing ( Penyeberangan Shibuya)

by Mizuki for SweetEscape in Tokyo

Gedung- gedung tinggi, tanda raksasa bertuliskan “109”, dan ratusan orang yang lalu lalang di jalan, ini dia Shibuya Crossing yang paling ikonik di Tokyo. Posisinya pas dijepit dua stasiun kereta yang padat plus ditandai dengan patung anjing yang sedang duduk, sedangkan di seberangnya lagi ada jajaran pertokoan yang ramai. Wajar kalau Shibuya Crossing jadi spot yang paling diburu untuk foto- foto. Eits, tapi tidak gampang! Spot ini hampir tidak pernah sepi selama 24/7 dalam kurun 10 tahun terakhir. Kalau ingin dapat foto yang paling instagrammable, fotografer SweetEscape siap membantu!

Bakal liburan ke Tokyo dan belum booking SweetEscape? Langsung deh contact sekarang untuk kenangan paling tak terlupakan! Our local photographer revealed the secrets for you!

Going to Tokyo but still haven't booked your SweetEscape session? Book now and bring home precious memories.

Destinasi SweetEscape
A3633c37 5a13 49d4 91ed d1c207457885 thumb small
Tokyo
Jelajah
Bagikan artikel ini
FacebookFacebook whiteTwitterTwitter whiteGoogle plusGoogle plus whitePinterestPinterest white